Sihah

Rambut Rontok

Rambut merupakan mahkota bagi manusia, Semua manusia menginginkan untuk memiliki rambut yang sehat dan terhindar dari kerontokan. Namun, masih banyak ditemukan kasus rambut rontok dari yang ringan sampai berat, mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Semua orang pasti pernah mengalami rambut rontok. Merupakan suatu hal yang normal untuk kehilangan 100 helai rambut per harinya. Akan tetapi jika kerontokan rambu tterjadi berlebihan dan berlangsung terus menerus, hal ini perlu untuk diketahui lebih lanjut penyebabnya. Karena kerontokan rambut secara berlebihan dapat menyebabkan kebotakan.

Penyebab Rambut Rontok

  1. Faktor Eksternal
  • Gaya Rambut

sering mengubah-ubah gaya dapat menyebabkan rambut rontok,sehingga perlu diperhatikan terlebih dahulu kesehatan rambut       sebelum mengubah gaya rambut. Karena beberapa gaya rambut dapat menyebabkan rambut menjadi tertarik hingga akarnya. Selain itu ada juga yang membuat rambut lebih cepat rapuh dan mudah patah.

  • Bahan Kimia

Penggunaan bahan kimia untuk mewarnai, meluruskan dan membuat rambut menjadi gelombang secara permanen dapat menyebabkan rambut menjadi rusak jika digunakan secara berlebihan dan tidak tepat dalam menggunakannya. Selain itu penataan rambut dan mengikat rambat secara berlebihan juga dapat menyebabkan rambut menjadi rontok dan rusak.

  • Radikal Bebas

Radikal bebas adalah zat beracun yang dapat mempercepat proses penuaan dini. Pada umumnya radikal bebas berasal dari polusi dan asap-asap beracun. Akibatnya kulit menajdi keriput, munculnya bintik-bintik hitam pada wajah dan rambut menjadi lebih cepat rontok.

  • Pengaruh Kemoterapi.

Kerontokan rambut ini akibat kemoterapi akan berdampak menyeluruh, termasuk kulit kepala, wajah, dan tubuh. Tetapi sebagian besar tidak bersifat permanen dan rambut biasanya dapat tumbuh kembali setelah beberapa bulan berhenti menjalani kemoterapi.

  1. Faktor Internal
  • Keturunan

jika salah satu dari orang tua memiliki gen yang dapat menyebabkan rambut rontok, hal ini dapat diturunkan pada anak-anak mereka. Biasanya hal tersebut dapat diketahui dengan cara memeriksakan diri pada ahli kulit.

  • Hormon

Kerontokan rambut akibat hormone pada pria dikenal dengan istilah medis ‘alopesia androgenetik’. Kerontokan ini terjadi karena akar rambut yang terlalu peka terhadap salah satu jenis hormon testosteron yaitu dihidrotestosteron (DHT). Tingginya DHT membuat helai rambut menjadi lebih tipis dan lebih cepat rontok dari akarnya. Kerontokan pada pria biasanya berpola seperti berikut:

  • Garis rambut yang bergeser naik.
  • Penipisan rambut di bagian ubun-ubun dan samping kepala.

Sedangkan pola kerontokan rambut wanita biasanya hanya menipis pada bagian atas kepala. Kerontokan pada wanita umumnya terkait dengan perubahan hormon seperti pada masa menopause, masa kehamilan dan penggunaan kontrasepsi hormonal.

  • Stres

Pada saat mengalami stres rambut menjadi lebih cepat rontok dibandingkan pada saat-saat biasa.

  • Penyakit

Penyakit diabetes dan lupus dapat menyebabkan terjadinya kerontokan pada rambut. penyakit autoimun dapat menyebabakan kebotakanyang bersifat permanen karena rusaknya folikel rambut yang menjadi tempat tumbuhnya akar rambut.Beberapa jenis penyakit lain yang dapat menyebabkannya adalah lichen planus dan Lupus eritematosus diskoid (discoid lupus erythematosus/DLE).

  • Gizi

Asupan gizi yang buruk dapat menyebabkan helai rambut yang tumbuh menjadi lebih tipis dan rapuh.

Pengobatan Rambut Rontok

Rambut rontok umumnya tidak membutuhkan penanganan khusus hanya pada kasus yang berat kita perlu melakukan upaya untuk mengatasinya karena bisa menyenbabkan kebotakan. Berikut beberapa tips mengatasi rambut rontok dengan berbagai macam bahan yang dapat dengan mudah ditemukan.

  1. Bawang Putih 

Bawang putih di haluskan kemudian dioleskan pada bagian rambut yang rontok sebelum tidur. Besok paginya tinggal dibilas dengan air ataupun langsung ditambah dengan shampoo penumbuh rambut akan lebih terasa efeknya. (untuk shampoonya disesuaikan dengan keinginan anda)

  1. Jahe

caranya hampir sama seperti menggunakan bawang putih. Atau juga dapat anda kombinasikan keduanya dicampur dalam 1 blender. Kemudian oleskan pada rambut anda. (jangan lupa keramas)

  1. Teh Hijau

Teh hijau juga berkhasiat untuk mengurangi dan mengatasi rambut rontok serta meningkatkan pertumbuhan rambut dikarenakan kandungan antioksidannya yang tinggi., seduh dua kantung teh hijau dengan air hangat. Kemudian balurkan seduhan teh hijau tadi ke rambut dan kulit kepala yang rontok. Diamkan selama satu jam, kemudian bilas hingga bersih.

  1. Lidah Buaya

Seperti yang kita ketahui ekstrak lidah buaya dapat membantu mengatasi kerontokan secara cepat dan alami. Kandungan didalamnya, bisa membantu mengembalikan tekstur sel-sel kulit rusak dan meremajakan sera membentuk sel-sel jaringan rambut menjadi lebih sehat. Cara menggunakannya pun cukup mudah. ambil potongan lidah buaya berukuran besar, dengan daging tebal. Belah potongan lidah buaya tadi menjadi dua bagian, kemudian ambil bagian dalamnya. Usapkan ke seluruh bagian kepala dari kulit, hingga ujung rambut secara merata. Diamkan selama 15 sampai 20 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih.

  1. Jeruk Nipis

iris buah jeruk nipis menjadi beberapa irisan, dan usapkan pada kulit kepala. Jika Anda memilki ketombe, cara ini juga efektif untuk menghilangkan ketombe secara cepat. Setelah diusap secara merata, diamkan sekitar 15 menit, kemudian bilas dan keramas hingga bersih.

  1. minyak kemiri
  2. gizi

Menjalani pola makan yang sehat dan kaya nutrisi dapat mencegah kerontokan semakin parah. Konsumsilah makanan yang kaya akan vitamin, protein, dan zync karena sangat berguna sekali untuk mengatasi rambut rontok

 

 

2 thoughts on “Rambut Rontok

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *